Pengalaman Haji 2019



Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.

Sebetulnya keinginan menuliskan pengalaman haji 2019 sudah sejak berangkat. Nanti mau ditulis di blog. Tapi karena banyak urusan yang perlu diselesaikan, tertunda sampai akhirnya liburan sekolah akhir 2019.

Banyak tulisan pendek di Facebook tentang haji 2019. Live streaming juga.

PERSIAPAN HAJI

Awal tahun 2019 saya sudah mulai mencoba melihat youtube perjalanan haji 2018. Membaca artikel apa saja yang perlu dibawa. Mengikuti banyak orang itu memang beda-beda, malah membingungkan. Kayak orang Indonesia yang suka sering mencuci, memasak, walau tidak diijinkan dilakukan di dalam kamar. Sampai ribut waktu menginap di Mina rebutan jatah tidur yang mepet dalam tenda. Ini persiapan saya sebagai perempuan single tanpa pasangan ke sana.


1. Baju dan alas kaki

Sesuaikan dengan musim tentu saja. Saya membawa daster baru motif hitam coklat, ditambah jilbab instan bahan spandek yang menyatu dengan tangan warna hitam. Setelah membaca artikel bahan spandek kena matahari bakalan panas banget, memang benar. Tapi praktis memang dan cocok buat saya. Dibela-belain pakai payung untuk mengatasi panas menyengat di kepala ini. Atau dikasih handuk atau kanebo baru lebar yang dibasahi di kepala. Apalagi kalau sampai tiduran di masjid, spandek itu praktis banget. Dalaman yang cocok memang yang rajut, saya bawa bahan kaos meleset kemana-mana.

Kalau memang telaten pakai kerudung kain lebar dengan peniti. Hanya kalau tiduran di masjid mesti dibereskan lagi.

Baju memang tidak perlu bawa banyak, karena bisa dicuci, cepat kering nanti dipakai lagi. Waktu mengirim barang ke indonesia lewat cargo, saya kirim beberapa baju kembali ke Indonesia. Tapi tetap saja ya butuh cadangan jangan terlalu sedikit. Bisa belanja gamis hitam untuk oleh-oleh, kalau terpaksa digunakan untuk cadangan. Kayak saya kemarin, siapa menyangka hujan lebat di Mina, jemuran basah, baju basah.

Sepatu sebaiknya yang nyaman di kaki dan tentunya awet. Disarankan menggunakan sandal gunung yang ringan, nyaman dan kuat. Saya sendiri menggunakan sandal selop karet merk Crocs dan sepatu Skechers

Ini barang yang aku bawa antara lain
- baju seragam nasional
- baju ihram putih 2
- baju ke masjid gamis hitam 2
- baju tidur gamis batik 2
- kaos kaki wudhu tebal, karena sholat di sana tidak pakai mukena.
- sampai sana beli beberapa baju untuk bisa untuk cadangan
- sandal selop merk Crocs dan sepatu Skechers
- payung lipat
Bisa digulung kasih karet atau masukkan plastik kayak baju yang dipres dari laundry.



2. Makanan dan minuman

Saya beranggapan bahwa saya adalah orang yang tidak rewel dalam hal makanan. Tapi ternyata walaupun dikasih jaminan selama manasik haji oleh pemerintah makanan layak makan, sering kali tidak doyan makan. Rendang instan misalnya, dan lauk lain yang awet sebaiknya memang dibawa yang banyak. Makanannya dimasak dalam jumlah banyak, nasi putih selalu ada tapi bumbunya minimalis. Beberapa teman malah diolah lagi dengan bumbu, disuwir-suwir dibumbui lagi dimasak dengan rice cooker.

Air putih melimpah. Saya itu membaca artikel, membawa tempat minum ini itu. Setiap hari dikasih air minum botolan dan bisa diisi dengan air zam-zam kalau ke masjid. Pemerintah juga memberi botol minum ada semprotannya, walau ada teman yang membawa botol semprotan air dalam ukuran kecil.

Btw, saya baru tahu di Indonesia ada yang jual payung yang bisa menyemprotkan air dalam bentuk uap supaya tidak kepanasan dan dehidrasi. Saya sih gak masalah multi tasking, pegang payung, semprotan, dan hape untuk live facebook. Banyak teman lebih nyaman dengan topi lebar saja.


3. Masker


Ada teman yang menggunakan buff (semacam bando lebar) selama di sana. Saya sendiri pakai masker kain bahan katun. Tidak usah beli masker kertas, saat di asrama haji diberi banyak banget, termasuk tempat minum yang ada semprotannya.


4. Kantong pipis

Masalah kantong pipis ini, saya dan teman-teman kesulitan menggunakan. Malah lebih nyaman pipis di diaper dewasa. Diaper dewasa di sana harganya berlipat-lipat dibandingkan di Indonesia, dan sekali pipis sudah bocor.  Kalau mau membeli kantong pipis coba praktek dulu di Indonesia sampai mahir nanti gunakan di sana. Ini saat di Mina saat antrian kamar mandi mengular.


5. Ember untuk mencuci

Bagi yang kloter awal, berangkat ke madinah dulu baru ke Mina. Saya membawa baskom lipat beli di shopee ukuran kecil. Biasanya beli ember itu di Mekah, jadi mencuci itu hanya disiram di shower saat di Madinah. Bisa membawa ember lipat, baskom kotak, ada teman bisa memasukkan ember cukup besar ke koper.

Update 25 Juli 2020... lama banget ya sambungannya


DI ASRAMA HAJI

Di Asrama haji kita lebih banyak menunggu. Menginap di sana untuk mendapat pengarahan, uang saku, pemeriksaan kesehatan.

Nanti nama dipanggil satu demi satu untuk diberi amplop berisi uang saku.

Di Asrama Haji embarkasi Solo ada toko menjual perlengkapan Haji. Waktu aku dites kesehatan sempet panik karena HB di bawah 10. Lari ke toko beli Sangobion.

Alhamdulillah selama berhaji tidak ada keluhan pusing karena kurang darah. Rutin minum habbatussauda, dan untuk mengatasi batuk, bangun tidur kapsul habbatussauda dibuka dialirkan ke tenggorokan.


Pembagian uang saku Riyal di asrama haji


NAIK PESAWAT

Penerbangan  ke Madinah. Sekitar 10 jam, berhenti di kota Padang untuk mengisi bahan bakar. Lumayan antri bila ingin ke toilet. Makanan disajikan sebagaimana menu di pesawat terbang pada umumnya. 


Di pesawat dari Solo menuju ke Madinah


DI KOTA MADINAH


 Turun di kota Madinah ngantri cukup panjang. Kuota internet haji diaktifkan. Menggunakan XL untuk paket haji, dan cukup memuaskan bisa sering live Facebook, dan google. Temen pake 3 pulsa dipakai untuk selain sosmed cepat kehilangan pulsa. Yang pake telkomsel mengaktifkan beberapa kali gagal tapi mesti bayar paketnya.

Harus langsung masuk ke bis gak boleh nunggu teman-teman satu rombongan.

Langsung menuju ke hotel, sempet menunggu lama untuk dapat kamar. Kamar ternyata belum siap huni. Tapi pada dasarnya hotel berbintang 3, matras kasur kualitas bagus. Sedikit akal-akalan untuk menjemur baju, karena tidak ada tempat jemuran seperti hotel di Mekah nantinya.

Jarak dari hotel menuju ke masjid Nabawi sekitar 600 meter. Ada pertokoan di dekat hotel, beberapa teman sudah mulai belanja. Bila terlambat datang ke masjid, sholat di halaman.

Di Madinah sekitar 8 hari. Ada piknik bersama kemenag ke bukit Uhud dan kebun kurma.


di Jabal Uhud

Kalau terlambat sholat di halaman masjid Nabawi



DI MEKAH

Berada di Mekah cukup lama, lebih dari 3 minggu. Setiap hari berjalan dari hotel menuju ke masjid al Haram sekitar 1,7 km. Ini termasuk hotel dari radius kurang dari 2 km termasuk paling dekat. Ada masjid di dekat hotel yang menggunakan ceramah dalam bahasa Indonesia.

Tentang makanan, terus terang karena katering digunakan dalam jumlah banyak, kadang kualitas masakannya memang kurang mengundang selera. Sangat disarankan membawa bekal lauk matang, kalau nasi putih melimpah. Di depan hotel pagi hari juga ada penjual makanan.

Saya tidur di kamar cukup besar, ada 5 tempat tidur dan ruang cukup besar untuk karpet, bisa untuk duduk-duduk. Kamar teman-teman lain kapasitas 2 kasur diisi 3 kasur jadi ruang yang tersisa sedikit.

Belanja beberapa kali ke pasar Jafaria. Tapi kalau mau beli kurma dalam jumlah banyak ada namanya pasar Kakkiyah.

Ada tur bersama KBIH ke jabal rahmah dan jabal magnet.




Di Jabal Rahmah
Masjid Al Haram dari arah masjid baru ekspansi

Pelataran Ka'bah













DI MINA, ARAFAH, DAN MUZDALIFAH


Bagi yang ikut Tarwiyah, maka berangkat sehari terlebih dulu dibanding rombongan bersama kemenag. Saya berangkat bersama rombongan KBIH, tengah malam menuju tenda di Mina. Baju ihrom masih dipakai sampai hari pertama melempar jumrah.

Saat di tenda, sarapan siap-siap ke padang Arafah. Di padang Arafah berada di tenda. Sempat hujan angin, geluduk, petir, mati lampu. Sorenya kita berdoa di halaman, hujan sudah berhenti, udara sangat sejuk.

Setelah dari Arafah ke Muzdalifah untuk mengumpulkan batu. Batu sduah disiapkan di tas kecil. Saking lelahnya atau gimana, saya ketiduran walau hanya membawa tikar tipis. Muzdalifah seperti lapangan yang sekelilingnya ada jalan raya. Juga disediakan kamar mandi.

Setelah itu kembali ke Mina untuk melempar Jumrah. Karena rombongan menjalankan nafar sani, maka kita pulang setelah hari ke 4.

Pada hari ke 2 hujan deras sampai banjir, hanya sebatas sandal yang terbawa arus air, tidak sampai masuk tenda.

Setelah itu kembali ke Mekah untuk menyelesaikan umroh wajib rangkaian haji.

Tenda di Mina, hari pertaman masih sepi belum padat

Tenda di Arafah

Berdo'a di halaman tenda saat di Arafah


Muzdalifah, tempat mengumpulkan kerikil

Kerikil yang sudah disiapkan di kantong kecil


Di depan tempat melempar jamarat



Lebih banyak foto-foto, video pendek saya upload di page Facebook saya.


https://www.facebook.com/RatnawatiUtamiPage/

Terima kasih.

Ayam goreng cepat saji di Naoki Chicken and Cafe Kalasan jalan Raya Yogyakarta Solo km 14

Kali ini aku mau mereview tempat makan cepat saji dengan menu andalannya ayam goreng kripsi di jalan Kalasan km 14. Dari Jogja kalau menuju ke Prambanan akan melewati rumah makan ini. NAOKI CHICKEN AND CAFE.




Selain ayam krispi, juga ada menu lain yaitu ayam geprek (dengan pilihan level kepedasan), burger, french friesn, aneka milk shakes dan jus buah.



Milkshakes, ayam krispi dan nasi, kentang goreng
di Naoki Chicken and Cafe jalan Kalasan km 14


Dengan harga sangat terjangkau, per paketnya dimulai kurang dari 10 ribu rupiah saja. Kapan lagi bisa menikmati makan enak dengan harga terjangkau. Silakan mengunjungi bila berada di sekitar daerah Kalasan dari Jogja 4 km menuju candi Prambanan.

Menu Spesial di Ibis Kitchen Yogyakarta Malioboro

Ibis Kitchen Restaurant dan Ibar - Ibis Bar Yogyakarta Malioboro adalah restoran dengan konsep semi outdoor. Tempatnya di lantai dua hotel Ibis Yogyakarta Malioboro yang terkoneksi dengan Malioboro Mall.

Spot di restoran ini instagrammable, kalian yang suka menguploaad kulineran di instagram, bisa tampilakan ke instagram dengan hashtag #ibismalioboro atau #ibisyogyakartamalioboro.

Ada menu barbekyu, yang mesti dipesan dengan  minimal 20 pax. Tiap pax seharga Rp 89.999,- per porsi.

Ada menu baru yang bisa dipesan di Ibar Ibis Yogyakarta Malioboro tanpa berombongan. Menu pertama Bebek Manalagi  seharga Rp. 65.000,- net per porsi. Kemudian Favorito Sandwich seharga Rp. 35.000,- net per porsi. Untuk minumannya adalah Yuzu seharga Rp 25.000,- net per porsi.

Menu spesial di Ibis Kitchen Restaurant
Yogyakarta Malioboro




Bebek Manalagi

Bebek Manalagi adalah resep khas dari Chef Eka Surjawigena. Terdiri dari nasi tumpeng kecil, sambal, lalapan, bebek goreng dan kremesan.

Bebek Manalagi
Ibis Kitchen Yogyakarta Malioboro




Favorito Sandwich

Berupa sandwich yang isinya daging ayam, keju mozzarela dan sayuran ditambahkan french fries.

Sandwich Favorito
Ibis Kitchen Yogyakarta Malioboro
Milky Yuzu

Ini adalah minuman yang terdiri dari susu fermentasi, juice jeruk sunkist segar dan sedikit soda. Waktu dicampur, semua harus dalam keadaan dingin.

Milky Yuzu
Ibis Kitchen Yogyakarta Malioboro



Juga ada promo lain yaitu minuman kopi mulai dari Rp. 35.000,- dan nanti di bulan Ramadan ada buffet all you can eat buka puasa Rp. 100.000,- dengan berbagai menu nusantara dan western.

Saya yang tergabung di komunitas blogger jogja berkesempatan untuk menikmati menu-menu di tersebut di atas. Lokasi strategis, instagramable, suasana menyenangkan, makanan yang menggugah selera, harga terjangkau pantas untuk dicoba bagi penikmat kuliner.

Belajar SEO Revolution bersama AccessTrade Caravan dan Digibank DBS

Ngobrolin SEO Revolution bersama AT Caravan dan Digibank by DBS


Hari Sabtu, 28 Juli 2018, saya bersama teman blogger Jogja yang bergabung di komunitas KBJ (Komunitas Blogger Jogja) mengikuti acara belajar SEO Revolution di hotel Horais Malioboro Jogja. Acara ini diselenggarakan oleh AccesTrade Caravan dan Digibank by DBS bekerjasama dengan KBJ.

Yang membuka acara ini adalah miss Mizuho Yamamoto, beliau adalah project officer dari AccessTrade Indonesia. Selain itu juga dipandu oleh MC mas Tulus Angga Wijaya. Selanjutnya ada bapak Rizka Abrar dari Digibank by DBS, dilanjutkan oleh mas Didik Arwinsyah yang mengajarkan tentang SEO Revolution.

AccessTrade

AccessTrade adalah sebuah platform afiliasi dari Jepang, sebagai penghubung pemasang iklan dengan pemilik website yang ingin memang iklannya. Setiap kali ada transaksi, AccessTrade akan memberi komisi kepada pemilik website.Untuk keterangan lebih jelas silakan mengunjungi website resmi https://www.accesstrade.co.id .

Miss Mizuho Yamamoto dari AccessTrade Indonesia (foto dari Primahapsari)
Sedangkan AccessTrade Caravan adalah  ajang workshop bagi blogger untuk mendapatkan pengetahuan tentang internet marketing, supaya mendapat penghasilan maksimal. AccessTrade Caravan 2018 juga rangkaian kegiatan AccessTrade Award 2019 untuk mengapresiasi para blogger yang bekerja sama dengan AccessTrade.



Digibank by DBS


Digibank adalah kepanjangan dari Digital Bank. Untuk membuat rekening di Digibank ini tidak perlu menulis formulir lagi seperti di bank konvensional lain.

Cara membuat rekening di Digibank by DBS dengan install aplikasi DBS di Google Play, siapkan e-ktp, gunakan jari untuk verifikasi biometrik, lalu nanti akan dibuatkan rekening digital yang akan dibantu oleh agen dari Digibank by DBS. Bisa ketemuan dengan agen DBS di mana saja, yang penting ada e-ktp, sidik jari yang akan membuka rekening dan koneksi internet.

Pelayanan nasabah 7 hari 24 jam dengan Artificial Intelligence. DBS adalah bank yang sudah dikenal sebagai jadi walau digital bank, pengamanan sudah berlapis.

Bagi nasabah baru ada keuntungan lain seperti cashback Rp 50.000,- . Cashback 25% pengisian ulang GO-PAY melalui isi ulang. Gratis saldo Rp 50.000,- untuk top up M-Tix minimum Rp 200.000,-. Saldo ekstra 25% kalau top up TCash Telkomsel.



Bapak Rizka Abrar menjelaskan Digibank by DBS
dipandu MC mas Tulus Angga Wijaya

Dengan tagline "Live More, Bank Less" costumer Digibank by DBS dapat menikmati hidup lebih aman, nyaman, santai tanpa terganggu waktu melakukan transaksi ke kantor di bank konvensional.

Bagi yang ingin download aplikasi DBS silakan menuju link  https://play.google.com/store/apps/details?id=com.dbs.id.pt.digitalbank .

SEO Revolution


Mas Didik Arwinsyah memberi beberapa trik agar tulisan di blog muncul di halaman awal google. Seperti satu blog dengan niche tertentu. Lalu cara menembak keyword.  Juga penulisan yang original bukan menjiplak tulisan orang lain. Gunakan kata berganti-ganti jangan diulang-ulang.

Mas Didik Arwinsyah menjelaskan tentang SEO



Acara yang sangat bermanfaat dan menambah ilmu. Semoga kami para blogger dari KBJ bisa selalu memberi informasi positif bagi para pembacanya..

Bukber limapuluhribuan dengan makanan Nusantara di hotel Horaios Malioboro Yogyakarta

Ingin bukber bareng keluarga atau temen-temen dengan menu Indonesia banyak pilihan makan sepuasnya di tempat nyaman?

Hotel Horaios Malioboro di jalan Gowongan Kidul no 44, Sosromenduran menawarkan menu bukber yang sulit dilewatkan.

Harga terjangkau, makan sepuasnya, menu dimasak dengan citarasa tinggi, lokasi nyaman, kebersihan terjamin... dan semua fasilitas yang ditawarkan dengan hanya limapuluh ribuan saja, tepatnya 57 ribu per orang.





Menu buka puasa ini disebut dengan Festival Kampung Nusantara.  Ada 4 tema yang ditawarkan di sini yaitu

Ada 4 tema yang diusung yaitu Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Jawa. Selain itu juga disediakan makanan pembuka antara lain seperti jus buah, kurma, es buah, serabi kuah, gorengan.





















Sembutopia (Sembuhkan Indonesia dengan gaya hidup sehat) memperingati World Health Day 2018




Komunitas Blogger Jogja (KBJ) diundang oleh Sembutopia untuk menyambut hari kesehatan dunia atau World Health Day, tanggal 7 April. Pada tanggal 6 April 2018, saya dan teman-teman KBJ mengikuti acara ini di Cielo 37, hotel Grand Aston Jogja.

Sembutopia digagas oleh pak Kafi Kurnia yang mengajak untuk SEMBUHKAN INDONESIA DENGAN GAYA HIDUP SEHAT.


Pak Kafi Kurnia saya
bersama Sembutopia menyambut World Health Day 2018

Acara ini disponsori oleh Potatoes USA,  Washington Apples (apel), SunMaid Natural California Raisin (kismis), dan Natural Delight Medjool Dates (kurma). Di sana disuguhkan beberapa makanan yang menggunakan kentang instan dalam bentuk bubuk. Kentang bubuk ini praktis untuk digunakan menciptakan hidangan yang lezat dan sehat. Juga ditambahkan apel, kismis dan kurma.

Beberapa hidangan mengandung kentang yang disajikan antara lain Blisnis with Asian Fish atau semacam pancake mini dengan topping saus yang diberi ikan. Lalu ada Krecek Cigar atau kentang diberi potongan krecek dan kentang lalu dibungkus dengan spring roll lalu digoreng. Ada lagi Sate Buntel dari bahan utama kentang lalu dibentuk seperti sate buntel pada umumnya. Juga ada roti yang mengandung kentang.

Kreasi masakan mengandung kentang dari Potatoes USA
bersama Sembutopia memperingati World Health Day 2018

Banyak dari kita yang terbiasa menjalankan gaya hidup kurang sehat, seperti terlalu banyak makan minum minuman bergula, makanan diproses pabrik bukan yang segar, kurang bergerak dan lainnya.
Dengan mengikuti sosial media Sembutopia seperti twitter, instagram kita akan diingatkan untuk menjalankan hidup sehat.

Menjalankan gaya hidup sehat sebetulnya tidak sulit hanya saja kadang keinginan kita kurang kuat. Motivasi untuk merubah gaya hidup sehat baru menguat setelah kita merasakan sakit dan berupaya untuk sembuh. Hidup itu bisa dinikmati saat kita sehat, jadi kalau ada yang berpendapat hidup hanya sekali terus sembrono menjalankan kehidupan tentunya itu kurang benar.

Kegiatan dari Sembutopia patut kita acungi jempol. Semoga kita sebagai bangsa Indonesia selalu menjaga kesehatan baik fisik dan mental lebih baik lagi. Sehingga kita bisa menyongsong masa depan lebih baik.



KBJ bersama pak Kafi Kurnia dari Sembutopia dan pak Leonard Cahyadi dari Potatoes USA

Talkshow kesehatan : Menyediakan Gizi Terbaik 1000 Hari Pertama Kehidupan oleh Nutrisi Untuk Bangsa



Dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional setiap tanggal 25 Juni, Sarihusada dan Nutricia menyelenggarakan talkshow kesehatan di Jogja tanggal 11 Februari 2018. Talkshow ini ini berjudul "Menyediakan Gizi Terbaik dalam Periode 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK)" di Mezzanine Eatery, jalan Palagan Yogyakarta. Acara ini termasuk bagian gerakan Nutrisi Untuk Bangsa atau disingkat NUB.

Menampilkan narasumber dr Endy, bidan Nunik dan dipandu MC mbak Artika.

Talkshow kesehatan
Menyediakan gizi terbaik 1000 HPK

Narasumber dr. Endy.

Yang dimaksud dengan 1000 hari dimulai dari pembuahan, sejak fase kehamilan (270 hari) lalu perkembangan hingga 2 tahun (730 hari).

Pada saat 1000 hari pertama ini, organ-organ vital bayi tumbuh sehingga disebut sebagai masa emas pertumbuhan. Saat masa emas pertumbuhan diberi gizi yang baik, maka pertumbuhan dan perkembangan akan menjadi baik ke depannya.

Ada cerita menarik dari dokter Endy, bahwa dari pengalaman beliau menangani pasien, bila ibunya selama hamil doyan makan sayur maka bayi setelah lahir juga akan doyan makan sayur juga.

Selama masa kehamilan, calon ibu wajib makan makanan bernutrisi seperti banyak mengkonsumsi buah dan sayur, serta mengkonsumsi suplemen mengandung asam folat. Asam folat sangat berpengaruh untuk pertumbuhan tulang dan organ.

Pada saat setelah melahirkan, bayi wajib mendapatkan Inisiasi Menyusu Dini (IMD). Mendapatkan ASI selama sekitar 2 tahun, dan sekitar 6 bulan ASI eksklusif. Setelah 6 bulan atau saat bayi siap menerima makanan pertama, boleh diberikan makanan Makanan Pendamping ASI (MPASI).

Setelah 1 tahun, bayi bisa diberikan makanan keluarga, tentunya disesuaikan dengan kebutuhan anak. Perlu diperhatikan bila belum siap maka bisa ditunda, dengan melihat reaksi bayi menelan makanan. Bila belum siap resiko masuk ke saluran pernapasan, yang mengakibatkan bayi bisa tersedak.

Proses melahirkan dengan normal dan operasi sectio juga berbeda. Melahirkan normal bayi mendapatkan probiotik atau bakteri baik, sedangkan operasi tidak.

Narasumber bidan Nunik

Ibu bidan senior ini bercerita bagaimana menangani ibu yang sering dalam kondisi panik saat akan melahirkan. Tugas bidan adalah untuk menenangkan.

Ada beberapa hal yang perlu perlu diperhatikan oleh ibu hamil. Persiapkan kelahiran dengan baik. Menjalani kehamilan dengan tenang dan enjoy sehingga bayi juga merasa nyaman. Usia melahirkan yang dianjurkan 22-35 tahun, di luar umur itu beresiko tinggi. Rutin memeriksakan kehamilan ke dokter atau bidan (sebaiknya tidak berganti-ganti). Memiliki buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) untuk mencatat data ibu dan anak. Sebetulnya kemungkinan melahirkan normal 80 persen dan operasi 20 persen, tapi ada juga yang memilih operasi walau bisa melahirkan normal.

Cooking demo mbak Ana, pemenang cooking competition yang diselenggarakan oleh Danone

Mbak Ana mendemokan bagaimana membuat puding susu vanila. Bahan utamanya antara lain susu SGM Eksplor rasa vanilla dan roti tawar.



Cooking demo puding susu vanila

Cooking demo chef Rissa, 3 besar Masterchef Indonesia

Chef Rissa menyajikan 2 menu yaitu puding wortel saus yoghurt strawberry dan spaghetti dengan pesto daun kelor serta daun katuk.

Cooking demo
puding wortel saus yoghurt stroberi
spageti dengan pesto daun kelor dan daun katuk

Semoga acara seperti ini terus digiatkan supaya anak-anak Indonesia tumbuh lebih baik dan cerdas.