Sesudah kesulitan ada kemudahan

September 19, 2011 Amy 20 Comments

Ada LSM di Jogja bernama Rifka Annisa menulis status di Facebook "bila bisa menatap kedepan tanpa terluka berarti sudah ke arah benar".

Rifka Annisa sekarang sudah punya rumah besar di daerah Jambon. Ada ruangan untuk menampung wanita korban kekerasan. Aku tau sejarahnya. Awal didirikan sempat berada di salah satu bagian rumahku. Lalu di daerah Demangan Baru. Sekarang ada sponsor yang membiayai pembangunan rumah di sekitar jalan Magelang ini.

Aku sering menulis, hidup adalah proses. Bayi sebelum berjalan pasti ada saatnya sering terjatuh dulu. Dan ngeblog memang sering memunculkan tulisan tak terduga memori di masa lalu yang tadinya tertutup kabut.

Saatnya untuk lebih optimis dengan cara yang baik. Menghapus tulisan yang aku tulis dengan intuisi, tanpa emosi, lalu terkaget-kaget apa yang sudah aku tulis. Kemudian memori muncul deras tanpa sanggup dibendung.

Dengan ngeblog aku bertemu dengan orang-orang yang bisa aku ajak diskusi, solusi akan masalah kehidupan, yang aku rasakan pas dengan cara berpikirku.

Kita semua hidup dengan masalah masing-masing. Orang awam beranggapan beruntunglah bagi yang hidupnya tanpa kendala berarti, tapi itu juga ujian, ujian untuk bersyukur. Apa masih ingat bahwa rejeki berasal dari Allah, bukan kemampuannya sendiri. Ingat untuk membagi sebagian rejeki pada yang lebih membutuhkan.

Tapi orang bijak malah berkata, beruntunglah bagi orang yang diuji kesusahan, lebih mudah baginya untuk mendekatkan diri pada Allah.

Semua orang boleh mengemukakan argumen masing-masing, apakah blog tidak ada manfaat, apakah berhak untuk anonim, menganggap ngeblog hanya untuk cari uang dan seterusnya. Tapi pada akhirnya kehidupan yang akan menjelaskan agar manusia saling menolong, berbagi ilmu, saling menghargai, untuk itulah manusia diciptakan.

Sedang menata hati lagi, sesudah kesulitan pasti ada kemudahan. Dan itulah yang aku yakini...

20 comments:

  1. ahay.. komen pertama dengan blog yang berjiwa baru

    ReplyDelete
  2. selamat datang kemabli mbak Ami... jangan pernah biarkan diri kita memikirkan sesuatu yang enggak penting bagi kita.. sekarang bagaimana kita bisa mengisi sisa hidup kita dengan sesuatu yang berguna buat kita dan sesama.

    manfaat atau tidak semua tergantung niat.. sekali lagi jangan buang energi dengan berdebat orang awam.. karena itu ibarat anda memukul sebuah batu yang diam

    ReplyDelete
  3. perempuan memang aneh...
    gasuka kekerasan
    tapi ketika dapet yang lembek malah ngomel
    hahah...

    ReplyDelete
  4. Alloh memang maha adil ya, semuanya diciptakan saling berdampingan. Ada kesulitan, ada kemudahan. :)

    ReplyDelete
  5. like this post..

    ujian itu seperti tangga untuk lebih dekat dgn Alloh..

    semangat ya mba ^_^

    ReplyDelete
  6. Setiap orang membawa niat sendiri-sendiri, dan semua akan berpulang kepada niatnya masing-masing.

    ReplyDelete
  7. Ya diuji seh emg mendekatkan kita sama Allah.. tapi lebih baik ya hidup dg ujian kecil aja ya mbak ami :)

    ReplyDelete
  8. smakin besar ujian manusia mka akn smakin tinggi drajatnya asalkan kuat hehe,,eh cat blognya baru ya kak

    ReplyDelete
  9. dengan kesabaran semua akan indah pada waktunya - insya allah

    ReplyDelete
  10. yuhuuuu selamat pagi sista ku,, pa kbr?? assalamualaikum!!!

    huahaha,, aku kira blog siapa yg ganti nama,, hmm.. boleh juga,, semoga posting disini indahnya akan seindah langit biru,,, ga kayak blog ku yg basah mulu,,wkwkwk

    oke!! tetap semangat ngeblognya sis,, karena itu juga termasuk nikmat Allah kepada kita,, :)

    ReplyDelete
  11. Aku dapat merasakan mbak Ami sangat menikmati kegiatan ngeblog ini.

    Aku setuju banget sesudah kesulitan ada kemudahan.. hanya sayangnya seringkali manusia tak sabaran menunggu kesulitan berlalu dan berganti dg kemudahan ya? :)

    ReplyDelete
  12. Yakinlah bahwa sesudah kesulitan itu ada kemudahan bahkan hal itu tercantum Dalam salah satu ayat Al-Qur'an.
    Kita harus meyakini itu tentunya dengan berusaha dan berdoa dan terakhir hasilnya diserahkan kepada Allah Ta'ala yang mengatur semuanya.
    Kunjungan silaturahmi sahabat di sini

    ReplyDelete
  13. Kesulitan dan kemudahan itu ibarat dua sisi dalam satu marta-uang,..ah,..kayaknya klise banget ya mBak Ami,..tapi itu bener koq,...selalu ada sisi2 kemudahan dalam setiap kesulitan yang kita alami...kesulitan dapet duit buat balik ke Jakarta malah membuka kesempatan yang lain,..yakni ngurusin blog lagi mBak,...kwkwkwkwkw

    ReplyDelete
  14. Salam sahabat
    Luar biasa ya mbak memberikan inspirasi

    Oot oh iya mbak silahkan keluar dari DD tapi perlu mbak ketahui kalau bisnis yang mbak sebutkan itu bukan berasal dari DD saya malah baru tahu dari mbak lhoh apalagi sejak saya sendiri dihapus dari DD dan rupanya DD dirusak oleh hacker
    Tapi gak apalah ada hikmah

    Oh iya mbak gak jadi kopdar ya kok gak ada kabar? Apa memang saya yang sibuk atau mbak Ami hehehe

    ReplyDelete
  15. sepakat dengan kalimat terakhirnya... bahwa kita memang harus selalu berbagi, buat apa banyak ilmu namun tidak ditularkan kepada insan yang lain...
    laksana bunga yg gak akan jadi buah, begitu kira2

    ReplyDelete
  16. Dalam setiap kesulitan selalu ada kemudahan. Allah menciptakan sesuatu tak ada yang sia-sia sehingga dalam kesulitan pun pasti ada solusi untuk mengatasinya.

    Ujian berupa kesenangan bisa membuat diri kita terlena dan menjauh dariNya. Memang, lebih mudah untuk mendekat kepadaNya ketika kita sedang ditimpa kesusahan.

    ReplyDelete
  17. Iya Ami. Makanya saya sangat suka surat Al-Insyirah.

    ReplyDelete
  18. betul sekali mb...seseorang prnh berkata pd ku....tdk usah km sesali apa yg sudah trjadi,ini semua adl bagian dari proses hidupmu....spt org yg belajar naik sepeda,jk dy tdk jatuh....dy tdk akan pintar

    ReplyDelete